Thursday, 10 November 2016

Kisah Perjuangan Seorang Blogger

Kisah Nyata Perjuangan Seorang Blogger


Kisah Nyata Perjuangan Seorang Blogger


Pengenalan Diri


Hallo om tante bagaimana kabarnya
Di postingan ini saya akan melanjutkan cerita saya tentang seputar dunia BLOG yang dimana sebelumnya telah dibahas di postingan minggu lalu.

Saya akan berbagi cerita khususnya om tante yang sedang berjuang di dunia BLOG atau seputar internet Marketer untuk mendapatkan kebahagian dari hasil kesuksesan om tante semua.
Mungkin om tante semua tidak mengenal siapa saya dan latar belakang kehidupan saya
Saya adalah seorang mahasiswa Semester akhir di perguruan tinggi swasta di bandar lampung, usia saya 23 tahun yang telah memiliki pengalaman kerja sejak masih bersekolah di bangku SMP, sejak saat itu saya selalu memiliki ambisi untuk merubah semua kehidupan saya tentunya menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya.

Dulu memiliki sebuah BAND dan memiliki karya yang sempat naik rating di Stasiun-satsiun  Radio di Bandar lampung namun karena tidak cukup buming untuk setiap lagu yang saya ciptakan dan kini BAND saya hanya di atas ambang harapan semu, yang telah berjalan sudah 5 Tahun hingga Fakum.



Kisah Nyata Perjuangan Seorang Blogger

Rasa Bimbang Seorang Blogger


Dan saya mulai bingung kemana lagi saya harus menempatkan hidup saya di dalam dunia pekerjaan yang akan sepenuhnya dapat merubah kehidupan saya, contohnya di BLOG ini yang sudah saya ciptakan untuk menjadi peluang pekerjaan yang cukup untuk membuat beban hidup sedikit membaik.

Sudah 1 tahun lebih saya menggeluti dunia BLOG tanpa hasil sedikitpun, dan pekerjaannya di bilang sangat rumit, dan perlu biaya yang lumayan pula, banyak orang yang salah menganggap bahwa dunia Blogging cukup mudah untuk di tekuni dan memiliki penghasilan yang cukup baik, menurut saya pribadi semua itu salah, pekerjaan di dunia blogging itu sebenarnya sangatlah melelahkan, karena kita sepenuhnya mengharapkan penghasilan dari IKLAN yang telah berhasil tayang, sedangkan untuk menampilkan sebuah IKLAN tidaklah mudah,

apalagi yang kini sudah kita kenal yaitu GOOGLE ADSENSE, yang pembayarannya cukup mahal di bandingkan IKLAN PPC dari pihak lain selain milik Google Adsense, dan perjuangannya sangatlah sulit untuk dapat diterima oleh pihak Adsense tersebut, seperti saya hingga postingan ini telah dibuat yaitu 1,5 tahun lamanya dan belum bisa menayangkan IKLAN milik Google Adsense.


Mengharapkan Diterima Oleh Pihak Google Adsense


Kemarin-kemarin saya sempat merasa putus asa dalam hal ini, karena perjuangan saya sangatlah sulit hingga waktu tidurpun saya korbankan untuk aktivitas blogging, dan semua tidak menuai hasil yang memuaskan untuk saya, hingga pada akhirnya saya putuskan untuk membiarkan blog saya dengan keadaan yang kurang sempurna, jadi saya putuskan untuk berhenti dari dunia blogging selama 4 bulan lamanya,.

Dan ketika saat itu saya menerima sebuah pesan di email saya yang berisi pesan dari VISITOR yang ingin  sekali belajar untuk membuat suatu blog dan mengucapkan terima kasih untuk sebuah postingan yang saya buat, dan pada saat itu semua rasa keputus asa'an saya hilang dalam seketika ketika blog yang saya buat memberikan sesuatu yang bermanfaat untuk orang lain, dan pada saat itu pula saya langsung memutuskan untuk melanjutkan aktivitas saya di dunia blogging.

Karena pada saat itu jika di dalam aktivitas saya di dunia blogging tidak mendapatkan 2 keuntungan yaitu manfaat untuk orang lain dan manfaat untuk diri saya pribadi saya akan meninggalakn apapun pekerjaannya jika ke dua hal tersebut tidak bisa di dapatkan dari apa yang sedang saya kerjakan.
Dan saya mulai memutuskan untuk membeli sebuah DOMAIN TLD yang kini sudah saya pasang di blog saya yang lain.

Saya memiliki 2 Blog yang telah saya kembangkan untuk blog yang lainnya sudah saya pasangkan DOMAIN TLD, saya pikir dengan mengguankan DOMAIN TLD akan mempercepat proses diterimanya oleh pihak Google Adsense, namun nyata nya hanya harapan semu, terus terang saja, saya sangat mengharapkan diterimanya oleh pihak adsense demi kelangsungan aktivitas saya di dunia blog yang pada dasarnya semua itu memerlukan biaya oprasional, seperti akses internet, dan juga biaya begadang malam kita heheh.
Lagi-lagi semua itu kembali kepada waktu yang berjalan, hanya waktu yang dapat memberikan jawabannya, setelah sekian lama berjuang tanpa hasil sedikitpun.



Kisah Nyata Perjuangan Seorang Blogger

Seorang Blogger yang Jatuh Sakit


Waktu itu saya pernah jatuh sakit, karena terlalu lelah dengan aktivitas saya di dunia blogging, dan sakitnya sangat luar biasa, sampai-sampai saya tidak dapat menggerkan kepala saya akibat rasa sakit dikepala saya yang tidak tertahankan, hampir setiap saya menggerakan kepala saya, saya selalu mengeluarkan muntahan isi perut saya yang tidak henti-henti nya terus berulang hingga seluruh isi perut saya habis terkuras, bayangkan saja om tante 2 kali saya mengalami hal ini, dan rasanya sangat tidak enak, seperti gambar diatas itu sangat serupa seperti yang saya alami saat itu.

Jadi om tante jangan seperti saya yang sangat berambisi untuk dapat diterima oleh pihak google adsense yang mana google adsense akan menerima blog yang mempunyai isi artikel yang berkualitas dan sedangkan untuk mendapatkan artikel yang berkualitas sangatlah tidak mudah butuh berjam-jam untuk berpikir hanya untuk 1 postingan saja.

Perjuangan saya sangat sulit om tante, perjuangan saya tidak mudah, jadi jika om tante mengalami hal yang serupa dengan hal yang sedang saya alami, om tante mesti harus lebih bersabar lagi, karena saya yakin om tante tidak ada hasil yang akan menghianati prosesnya, jadi jika om tante benar-benar dan sungguh-sungguh untuk bekerja pasti om tante akan mendapatkan hasil yang memuaskan dari semua proses kesulitan yang telah om tante hadapi selama ini, om tante harus yakin kalau om tante pasti bisa, jangan sampai berliant yang sudah 1 meter lagi tidak dapat om tante raih di karenakan om tante sudah menyerah di awal perjalanan om tante.



Kisah Nyata Perjuangan Seorang Blogger

Kerja Keras Dan Bersabar Akan Mendatangkan Masa Depan Yang Baik


Bukan hanya untuk dunia blogging saja om tante, semua pekerjaan yang om tante perjuangkan pasti akan membuahkan hasil yang sepadan dengan rasa sakit yang om tante alami, jadi wajar saja om tante ada seorang blogger yang sukses seperi Eka Lesmana yang penghasilannya sangat menakjubkan karena proses blogging itu tidaklah mudah,

selama ini Eka Lesmana tidak pernah menceritakan dengan situasi yang serius yang diamana pada saat Eka Lesmana mengahdapi semua kesulitannya  didunia blogging, mungkin saja perjuangan Eka Lesmana sangatlah Luar biasa, sehingga dia mendapatkan hasil yang menakjubkan dari rasa sakit yang dia hadapi, jadi om tante jangan berkecil hati jika om tante belum mendapatkan titik terang dari semua yang telah om tante perjungkan, Tuhan itu tidak pernah tidur om tante, Tuhan pasti akan memberikan sesuatu yang indah dari apa yang sedang kita perjuangkan.

Kesimpulan


ini adalah cuplikan kecil dari rasa sakit yang sedang saya alami, bagi om tante yang ingin mengcopas artikel saya, silahkan saja om tante saya tidak melarang, semua itu kembali kepada niat om tante sekalian, jika om tante ingin berhasil didunia blogging buatlah selelah mungkin om tante dalam bekerja dengan alur yang baik tanpa perlu membohongi diri dari apa yang om tante sembunyikan,

untuk apa om tante memiliki sebuah blog namun nyatanya semua isi nya tidak ada usaha dan pengorbanan dari om tante sendiri, percayalah om tante jika om tante menanamkan sebuah kebohongan di dalam hidup om tante pasti kebohongan akan datang menghampiri masa depan om tante semua, sehingga masa depan om tante hanya KEBOHONGAN atau harapan semu yang om tante dapatkan.


This Is The Newest Post


EmoticonEmoticon